Pulang kerja yang begitu melelahkan.
Saatnya menghibur diri dan memanjakan hati. Jalan-jalan naik motor melintasi
Kabupaten HSS. Menikmati pemandangan alam pedesaan yang khas pahuluan. Tak lupa
bawa kamera digital untuk mengabadikan setiap momen menarik yang dilewati.
Kandangan begitu memberi makna. Seperti biasa rute yang dilewati dari Angkinang
Selatan, tempat saya tinggal. Lewat Muara Gambah ke Bilui terus ke pusat kota
Kandangan. Di Taman Bermain tampak para anak-anak didampingi orangtua menikmati
sarana tersebut. Sementara di Lapangan Lambung Mangkurat Kandangan tampak
aktivitas sepakbola dan basket. Di depan Gedung MTQ jejeran motor tajir dari
komunitas motor kota Kandangan. Di taman D. Zauhidie anak muda asyik foto
dengan latar taman bunga dan monument puisi Kandangan Kotaku Manis.
Mengisyatkan kehidupan masyarakat Kandangan yang dinamis.***
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Langit Labuhan HST Ahad Sore
Jumat, 29 November 2024 Melihat pemandangan langit di sekitaran Desa Labuhan, Kecamatan Batang Alai Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, ...
-
Rabu, 26 Maret 2014 Plang penunjuk Makam Datu Taniran Desa Taniran Kubah Kec. Angkinang Kab. HSS Lokasi Makam D...
-
Sabtu, 30 Maret 2013 Selain ketupat dan dodol, apabila menyebut nama daerah pahuluan, khususnya Kandangan, sejurus tentu terbayang kes...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar