Jumat, 21 Februari 2014

MTsN Angkinang Ikuti Dua Perjusami

Jum'at, 21 Februari 2014



Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) akan mengikuti Perkemahan Jum’at Sabtu Minggu (Perjusami) pada tanggal 21 s/d 23 Februari 2014 yang digelar di dua tempat berbeda. Yakni di Kecamatan Angkinang dan Kecamatan Telaga Langsat.
            Menurut Akhmad Yamani, S.Ag, Pembina Pramuka MTsN Angkinang, pada kegiatan yang waktunya bersamaan itu MTsN Angkinang bakal mengirimkan beberapa regu pramukanya. Yang didominasi siswa Kelas VII dan VIII. “ Kegiatan di Kecamatan Angkinang  berlangsung di Lapangan Kembang Kuning Angkinang. Digelar oleh DKR (Dewan Kwartir Ranting) Angkinang diikuti beberapa SMP/MTs di Kecamatan Angkinang plus satu SMP di Kandangan. MTsN Angkinang mengirim 3  regu terdiri dari  2 putera dan 1 puteri,” ungkap Akhmad Yamani.
            Ditambahkan Yamani, untuk di Kecamatan Telaga Langsat yang digelar DKR Kecamatan Telaga Langsat berlangsung di SMPN 1 Telaga Langsat diikuti beberapa SMP/MTs di Kecamatan Telaga Langsat dan Kecamatan Angkinang. “ MTsN Angkinang mengirim 2 regu terdiri 1 regu putera dan 1 regu puteri,” kata Yamani.
            Pihak MTsN Angkinang telah menyiapkan diri jauh-jauh hari untuk mengikuti ajang ini. Seperti menggiatkan latihan pramuka dalam beberapa minggu terakhir “ Semoga para anggota pramuka MTsN Angkinang dapat menjaga nama baik sekolah. Juga tampil maksimal dan bisa meraih prestasi pada lomba-lomba yang digelar,’ ujar Yamani.
Norhikmah, siswa Kelas VII C yang menjadi salah seorang peserta mengaku cukup senang bisa ikut ajang ini. “ Saya baru pertama ikut kegiatan seperti ini. Mudahan dapat menjalaninya dengan baik. Juga berhasil meraih prestasi bersama anggota regu lainnya,” ujar Norhikmah.(akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Aktivitas Selama di Aceh

 Sabtu, 23 November 2024 Dari Diary Akhmad Husaini, Ahad (21/08/2022)  Semua akan abadi setelah diposting Dugal ke blog pribadi, tentu denga...