Kamis (11/07/2019) malam jelang shalat
Isya saya mendengar kabar, peristiwa kebakaran terjadi di kawasan Simpang Lima
Kandangan. Personel Penanggulangan Masalah Kebakaran (PMK) Al Kautsar mendengar
informasi kebakaran, segera menurunkan armadanya, berupa mobil ambulans beserta
personelnya.
Mobil ambulans sebagai ganti mobil operasional
lain yang masih dalam tahap perbaikan. Namun naas saat di Muhara Taniran, Bakarung mobil terbalik disisi kanan
jalan. Beberapa anggota PMK berusaha keluar mobil. Dua anggota mengalami luka
dan patah tangan, yakni Amud dan Iki.
Sementara anggota lain mengalami luak memar
dan bengkak di beberapa bagian tubuh. Amud dan Iki segera dibawa ke RSUD H Hassan
Basery Kandangan, untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut. Keduanya masuk IGD
RS HHB Kandangan. Iki bisa dibawa pulang malam itu juga.
Sedangkan Amud harus operasi dan dirawat
hingga beberapa hari ke depan. Hasil rongten
pada bagian lengan kiri ada patah dan remuk. Banyak yang hadir ke IGD RS HHB
Kandangan, terutama warga Angkinang Selatan dan anggota PMK Al Kautsar.
Semoga semua urusan berjalan lancar.
Operasi sukses dan lancar. Amud bisa kembali ke rumah, beraktivitas seperti
biasa. Pengalaman yang cukup berharga. Jangan gegabah, tergesa-gesa, juga
perhatikan segala sesuatu terlebih dahulu. (ahu)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar