Namanya Asqia, biasa dipanggil Qia. Sekarang
duduk dibangku Kelas VII A Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 3 Hulu Sungai
Selatan (HSS) Tahun Pelajaran 2019/2020. Rumahnya berjarak sekitar 3 kilometer
dari MTsN 3 HSS, tepatnya di Desa Tawia, Kecamatan Angkinang.
Anak pasangan Saubari dan Nurhasanah ini
ke madrasah naik sepeda, setiap hari mulai berangkat pukul 06.30 WITA lewat
dari rumah. Qia mempunyai hobi membaca. Sementara cita-citanya menjadi dokter,
alasannya bisa membantu dan mengobati orang yang sakit.
Tempat yang paling jauh pernah ia datangi,
Banjarmasin, ikut mama, waktu Kelas V Madrasah Ibtidaiyah (MI) dalam rangka
perkawinan adik ibunya. Qia pernah dimarahi orangtuanya karena jalan-jalan jauh
dari rumah. Warna kesukaannya biru. Qia mempunyai kakak kandung, bernama Annisa
dan Salafudin Husari.
Tempat wisata favorit di Kabupaten HSS di
Kecamatan Loksado, yaitu Air Panas Tanuhi waktu Kelas VI MI. Alasan menuntut
ilmu di MTsN 3 HSS menggapai cita-cita, meraih prestasi dan menambah
pengalaman. Prestasi waktu sekolah MI yang pernah ia raih, saat Kelas VI sebagai
Juara III Lari Estafet se Kecamatan Angkinang. Kelas VI Ranking 6 dari 13 murid.
Qia tidur malam pukul 21.00 WITA bangun pukul 05.30 WITA.
Tugas yang sering diemban Qia waktu upacara
bendera di MI adalah Pengerek Bendera dan Dirijen. Sementara guru favoritnya
waktu MI Zaidah alasannya tidak pemarah. Sedangkan pelajaran favorit waktu MI
adalah SBK (Seni Budaya Keterampilan) alasannya senang membuat kerajinan.
Tayangan favorit di televisi yang paling
disukai siswi yang lahir di Hulu Sungai Selatan, 8 Juni 2006 ini adalah Cerita
Tentang Nabi-Nabi, alasannya supaya tahu pengetahuan tentang perjalanan seorang
Nabi. Qia aktif mengikuti ekstra kurikuler (ekskul) di MTsN 3 HSS yakni PMR,
Kuntau, dan Pramuka. (ahu)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar