Selasa, 27 Desember 2016

Noor Aziza Amelia Harumkan MTsN Angkinang Rindang Bersinar

Rabu, 28 Desember 2016






Nama lengkapnya Noor Aziza Amelia, biasa disapa dengan Aziza. Sekarang Aziza duduk dibangku Kelas VII C Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).

Aziza lahir di Kandangan, 9 Maret 2004. Anak pasangan Masdani dan Ida Rusilawati ini tinggal di Desa Taniran Selatan, Kecamatan Angkinang, Kabupaten HSS. Jarak rumahnya dengan MTsN Angkinang sekitar 3 kilometer.

Ia sering mengikuti lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) saat Sekolah Dasar (SD) dulu. Sekarang prestasinya menular dibangku MTsN Angkinang.

Seperti pada Lomba Cabang Tilawah MTQ Puteri dalam rangka memeriahkan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama (Kemenag) ke 71 Tahun 2017 di Mushala Ar Ridha Kantor Kemenag HSS Jalan Jenderal Sudirman Kandangan, baru-baru tadi.

Ia berhasil membanggakan madrasah berjuluk Rindang Bersinar dengan meraih Juara II pada lomba tersebut. Ini pengalaman pertama Aziza mengikuti Lomba MTQ untuk tingkat MTs se Kabupaten HSS.

Aziza masih duduk dibangku Kelas VII sudah memiliki segudang prestasi. Jadi perjalannnya masih panjang untuk membela madrasah tercinta dalam setiap lomba.

Rasa bangga menghinggapi Aziza, karena bisa mengharumkan nama madarash di tingkat Kabupaten HSS. Ia bertekad akan terus melatih dirinya agar piawai dalam bidang yang digeluti kepada ahlinya. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bersama Rusdiansyah (Kelas VIII MTsN 3 HSS)

 Sabtu, 23 November 2024 Dengan Rusdiansyah, atau biasa disapa Iyan, siswa Kelas VIII Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 3 Hulu Sungai Selata...