Kamis (23/01/2020) siang setelah bubaran
sekolah, saya ikut Fauzan Azima ke Kandangan. Tepatnya ke Warung Sawah Jalan Hanyar
Kandangan. Berjarak sekitar 6 kilometer dari tempat kami bekerja, Madrasah
Tsanawiyah Negeri (MTsN) 3 Hulu Sungai Selatan (HSS).
Kebetulah ada seorang teman sedang ulang
tahun. Saat kami tiba di sana sudah berkumpul rekan-rekan. Ada sekitar 12
orang, termasuk saya dan Fauzan. Saya membawa kue ulang tahun yang sudah
disiapkan teman lainnya, saya cuma membawakan saja.
Setiba di sana, dilakukan tiup lilin kue
ulang tahun, Do’a, dan selamatan. Menu berupa nila goreng bersama pelengkapnya.
Ada juga teh es, capcay, dsb. Yang hadir acara kecil tersebut selain saya, H
Didi, Fauzan Azima, Tami, Bapak Sayuti, Nisa, Ibu Ida, Sri, Ratna, Lia, Rusmi,
dan Nita.
Usai makan dan berbincang sebentar, kemudian
kemudian menuju bagian depan Warung Sawah untuk foto bersama berlatar tulisan
Warung Sawah. Setelah itu kami pulang ke rumah masing-masing. Saya dan Fauzan ke
rumah Nisa, mengantar sisa kue ulang tahun. (ahu)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar