Senin, 17 Maret 2014

Guru MTsN Angkinang Ikut Bimtek Mulok

Selasa, 18 Maret 2014



Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) mengirimkan seorang gurunya mengikuti Bimbingan Teknis Muatan Lokal Kompetensi Kurikulum 2013 bagi guru pendidikan Al Qur’an SMP/MTs Angkatan I se Kalimantan Selatan. Adapun guru tersebut adalah Drs. Muhammad Sayuti, guru Mulok Tajwid MTsN Angkinang.
            Menurut Sayuti, Bimtek tersebut akan berlangsung pada tanggal 17 s/d 20 Maret 2014. “Tempat kegiatan di Hotel Amaris Jl. A.Yani Km.7 Kertak Hanyar Kabupaten Banjar,” ungkap Sayuti ketika dihubungi Senin (17/3) sebelum berangkat ke Banjarmasin.
            HSS diwakili 5 (lima) orang termasuk Sayuti. “Selain saya dari HSS adalah Dra Hj Nurjani dari pengawas, H Mukhyar, S.Pd.I  Kepala SMPN 1 Simpur, H Isfihani, BA guru SMPN 2 Angkinang dan Dra Hj Rusmini guru SMPN 1 Padang Batung,” tutur Sayuti.
            Kegiatan ini, menurut Sayuti diadakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Kalsel dalam beberapa angkatan. “ Alhamdulillah saya bisa terpilih mewakili HSS untuk angkatan pertama,” katanya.
            Sayuti berharap kegiatan ini bisa diikutinya dengan sebaik mungkin. “Apa yang saya peroleh nanti dari kegiatan ini akan bisa saya aplikasikan untuk kegiatan belajar mengajar di MTsN Angkinang,” pungkas Sayuti. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tumbuhan di Sekitaran Bawah Jembatan Birayang HST Ahad Siang

 Senin, 25 November 2024 Aneka tumbuhan di sekitaran bawah jembatan Birayang, Kecamatan Batang Alai Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, p...