Kamis, 08 Oktober 2015

Bermalam di Gunung Titi

Jum'at, 9 Oktober 2015


Bersama Amud, Rizal, dan Ufik Sabtu (03/10/2015) pukul 15.00 WITA kami ke Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST). Rencana mau ke Gunung Titi, di Kecamatan Limpasu. Berjarak sekitar 50 kilometer dari Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), tempat kami tinggal.

Setibanya di Barabai kami menuju beberapa rumah teman untuk bersilaturrahmi. Yakni ke rumah Harri di Labung Anak, Ilung dan Novi di Padang, Limpasu. Setelah itu kami berempat menuju ke Gunung Titi di Pihandam, Kecamatan Limpasu.

Saya berdua dengan Rizal, Amud dengan Ufik. Tak banyak yang saya bawa dalam tas. Ada pakaian beberapa stel saja. Juga membawa yang lainnya.

Kami memarkir motor  di tempat penitipan. Satu kendaraan dikenai Rp 10.000. Sekitar sejam menuju Gunung Titi dari tempat kami memarkir sepeda motor. Kondisi geografis menanjak dan menurun. Tentu kelelahan menghampiri selama perjalanan.

Tiba di lokasi sekitar pukul 18.00 WITA. Kami memasang tenda dan berbenah untuk persiapan bermalam. Kami menikmati malam Minggu di Gunung Titi. Menikmati pemandangan indah di sekitar gunung tersebut. Selain kami ada tiga tenda lain yang ikut bermalam, termasuk Kompas Tabalong. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Saat Berada di Masjid Dhia Ul Abidin Ilung HST Malam Senin

 Selasa, 26 November 2024 Beginilah suasana saat saya berada di dalam Masjid Dhia Ul Abidin Ilung, Kecamatan Batang Alai Utara, Kabupaten Hu...