Minggu, 11 Oktober 2015

Catatan Perjalanan Hari Sabtu

Senin, 12 Oktober 2015


Sabtu (26/09/2015) pukul 07.00 WITA saya berangkat dari rumah menuju madrasah tempat saya bekerja. Jaraknya sekitar 1 kilometer. Setibanya di madrasah saya langsung menuju ruang Tata Usaha (TU) untuk mengisi absen yang telah tersedia.

Sekitar pukul 08.00 WITA saya berangkat dari madrasah ke beberapa kecamatan di Kabupaten HSS. Saat itu kabut asap cukup pekat. Jarak pandangnya sekitar 500 meter saja. Saya singgah di Jembatan Kembar Muara Tawia untuk mengabadikan dengan kamera aktivitas lalu lintas di tengah kabut yang cukup pekat.

Banyak kendaraan baik roda dua maupun roda empat yang menyalakan lampu depan untuk peringatan bagi pengendara lainnya. Setelah dari Jembatan Muara Tawia saya melanjutkan perjalanan menuju Jalan Hanyar Kandangan. Disini saya kembali menghentikan sepeda motor untuk mengabadikan momen-momen menarik seputar kabut asap di jalan tersebut.

Diantaranya saat beberapa mobil dan sepeda motor melintas dengan beriring-iringan. Setelah dari Jalan Hanyar Kandangan saya melanjutkan ke pusat kota Kandangan. Di depan Lapangan Lambung Mangkurat saya memarkir sepeda motor.

Lalu berjalan kaki mengabadikan dengan kamera beberpa aktivitas di tengah kota Kandangan. Seperti Kantor Bupati HSS. Juga bundaran yang sedang dibangun yang baru, tepatnya di tengah-tengah antara Kantor Bupati HSS dengan DPRD HSS. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Melihat Suasana Halaman Depan MTsN 3 HSS Jumat Pagi

 Rabu, 27 November 2024 Melihat suasana di halaman depan Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 3 Hulu Sungai Selatan (HSS), yang ada di RT 3 Des...