Jumat, 14 Oktober 2016

Technical Meeting Lomba Blog Pelajar se Kabupaten Hulu Sungai Selatan

Sabtu, 15 Oktober 2016



Rabu (12/10/2016) pukul 09.00 WITA di Aula Kantor Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Jalan Aluh Idut Kandangan digelar technical meeting Lomba Blog Pelajar Tahun 2016 se Kabupaten HSS.

Kegiatan itu dihadiri Kepala Dishubkominfo HSS Said Ali Fachir, Kepala Bidang Kominfo H Harir Raini, S.Pd, dan pejabat Dishubkominfo HSS lainnya. Juga hadir para pendamping dan siswa peserta lomba blog.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Dishubkominfo HSS Said Ali Fachir, peserta lomba blog untuk bisa mengikuti kegiatan sebaik mungkin dengan mematuhi aturan lomba yang telah ditentukan. Selain itu bisa berkarya dengan jujur.

Para juara lomba akan mendapatkan tropi dan uang pembinaan. Dimana Juara I akan mendapatkan uang sebesar Rp 2.000.000, Juara II Rp 1.500.000, dan Juara III Rp 1.000.000.

MTsN Angkinang turut mengirimkkan siswanya pada kegiatan tersebut. Yakni sebanyak enam orang, mereka adalah siswa Kelas VII, Muhammad Ridho Arrijalul Aulia, Maulida Safitri, Nanda Febriana, Rabbiyana Iqlila Hasni, Fuji Mulia Rahmi, dan Siti Desy Aulia. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Langit Labuhan HST Ahad Sore

 Jumat, 29 November 2024 Melihat pemandangan langit di sekitaran Desa Labuhan, Kecamatan Batang Alai Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, ...