Setelah Rabu (04/11/2015) pagi menggulingkan Tim
Voli Puteri Pengurus Cabang (PC) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kecamatan
Angkinang, pada sorenya Tim Voli Puteri Kementerian Agama (Kemenag) Kandangan
berhasil mengandaskan tim papadaan, yakni Tim Voli Puteri Kemenag Daha.
Bertanding di Lapangan I Stadion HM Safi’i, Nagara, Kecamatan Daha Selatan,
Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Tim Voli Puteri Kemenag Kandangan berhasil
meraih kemenangan dengan dua set langsung. Pada set pertama Tim Voli Puteri Kemenag
Kandangan berhasil mengalahkan Tim Voli Puteri Kemenag Daha dengan skor 25-19
dan pada set kedua menang dengan skor 25-11.
Ketua PC PGRI Kemenag Kandangan, Gazali, S.Ag, M.Pd.I menyampaikan, hasil
positif ini membawa Tim Voli Puteri Kemenag Kandangan melaju ke final cabang
Bola Voli Porseni PGRI HSS Tahun 2015. “Di final mereka akan menghadapi Tim
Voli Puteri PC PGRI Kecamatan Loksado yang sebelumnya mengandaskan Tim Voli Puteri
PC PGRI Kecamatan Padang Batung. Untuk menghadapi partai final yang bakal
dihelat di Lapangan I Stadion HM Safi’i, Tim Voli Puteri Kemenag Kandangan akan
menampilkan kemampuan terbaiknya,” tutur Gazali.
Menurut Gazali, yang juga Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN)
Angkinang ini, dengan didukung kekuatan penuh diharapkan capaian juara bisa
diraih. “Kami akan terus mendukung dan mendo’akan Tim Voli Puteri Kemenag
Kandangan bisa tampil bagus pada partai final. Rengkuhan juara bakal bisa jadi
kenyataan bila semangat kebersamaan dan kekompakan terus dikobarkan,” ujar
Gazali.
Nurul Musyarrafah, salah seorang pemain Tim Voli Puteri Kemenag Kandangan yang berasal dari MTsN Angkinang,
siap memberikan yang terbaik bagi timnya yang berlaga. “Keyakinan untuk bisa meraih
kemenangan pada final akan kami tancapkan.
Juara sudah ditangan. Saatnya untuk mewujudkannya,” ujar Nurul Musyarrafah.
(akhmad husaini)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar