Senin, 23 November 2015

MTsN Angkinang Toreh Prestasi di MTQ Kecamatan

Selasa, 24 November 2015





 Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kecamatan Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Tahun 2015 di Lapangan Kembang Kuning atau halaman Kantor Kecamatan Angkinang ditutup, Minggu (22/11/2015) sore.

Muhammad Jazuli, S.S, salah seorang panitia menyampaikan dalam MTQ kali ini tiga wakil Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang menorehkan prestasi membanggakan.  “Dimana tiga siswa MTsN Angkinang yang ikut MTQ kali ini adalah Fikri Ahwadjie, Noorul Hikmah, dan M Hikmal Hidayat,” kata Jazuli, sapaan akrab guru Bahasa Arab MTsN Angkinang ini.

Dijelaskan Jazuli, Fikri Ahwadjie yang tampil pada cabang Tilawah Remaja Putera meraih Juara III. “Sementara Noorul Hikmah yang tampil pada cabang Tilawah Anak-Anak Puteri meraih Juara II. Sedangkan M Hikmal Hidayat yang tampil pada cabang Tilawah Anak-Anak Putera meraih Juara II,” ujar Jazuli.

Fikri Ahwadjie mengaku, walau hanya mampu sebagai Juara III tapi ini sudah merupakan usaha terbaiknya. “Mungkin masih ada kelemahan yang saya miliki. Nanti akan saya benahi dengan terus giat berlatih,” ujar Fikri Ahwadjie.

Noorul Hikmah mengatakan sebagai Juara II ini sudah hasil terbaik dalam mengikuti MTQ Tingkat Kecamatan Angkinang selama ini. “Alhamdulillah saya bisa meraih Juara II. Nanti pada kesempatan mendatang akan saya perbaiki lagi apa kekurangan yang saya miliki,” ujar Noorul Hikmah.

Sementara M Hikmal Hidayat mengaku hasil sebagai Juara II mengulangi prestasi tahun lalu. “Tahun lalu, saat masih sekolah SD saya juga Juara II. Kali ini Juara II lagi. Saya tetap bersyukur. Ini sudah raihan terbaik yang saya toreh dalam beberapa kali ikut MTQ,” ujar M Hikmal Hidayat.

Kepala MTsN Angkinang, Gazali, S.Ag, M.Pd.I sangat bangga dengan prestasi anak didiknya. “Hasil ini cukup membanggakan. Mereka bisa menorehkan prestasi terbaik pada ajang MTQ Kecamatan Angkinang kali ini. Mudahan tradisi juara ini tetap dapat dipertahankan pada ajang berikutnya di tingkat Kabupaten HSS,” ujar Kamad Gazali. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Aktivitas Selama di Aceh

 Sabtu, 23 November 2024 Dari Diary Akhmad Husaini, Ahad (21/08/2022)  Semua akan abadi setelah diposting Dugal ke blog pribadi, tentu denga...