Selasa, 03 November 2015

Mengikuti Pembukaan Porseni PGRI HSS Tahun 2015 di Kecamatan Daha Selatan

Selasa, 3 November 2015








Selasa (03/11/2015) pukul 07.00 WITA saya ke Kandangan. Tepatnya mau ke Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS). Menyaksikan pelepasan Kontingen Pengurus Cabang (PC) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kemenag Kandangan yang akan berangkat ke Nagara, Daha Selatan mengikuti pembukaan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) PGRI HSS Tahun 2015.

Saya ke Nagara ikut mobil rombongan Bapak Kepala Kantor Kemenag HSS, H Matnor. Mobil yang disopiri Aidil Fahrani itu didalamnya selain Bapak Matnor juga ada Bapak Abd Wahab Sya’rani, Kasubbag TU Kemenag HSS dan Bahrul Ilmi, Humas Kemenag HSS.

Pembukaan Porseni PGRI HSS Tahun 2015 cukup meriah. Drumband dari Daha Selatan dan Daha Utara memadati Stadion HM Safi’i, tempat kegiatan berlangsung. Mereka beraksi mengawal defile dan beraksi di tengah lapangan. Selain itu ada juga suguhan tarian dari para pelajar di Nagara. Pelepasan balon ke udara oleh Bupati HSS, H Achmad Fikry menjadi pemuncak acara.

Saat acara berakhir di tempat lain tak jauh dari stadion, ada fenomena angin / pusaran debu beberapa menit. Menjulang ke langit. Hal itu tak saya sia-siakan untuk diabadikan. Padahal saat itu di tengah lapangan sedang berlangsung eksibisi tarik tambang antara guru-guru di lingkup Kemenag dan Dinas Pendidikan.

Saat pulang penumpang jadi bertambah dua ada Bapak Faturahman, Kasi Penmad Kemenag HSS dan Ibu Jauhartati, isteri Bapak Abd Wahab Sya’rani, yang juga Kepala SMAN 2 Kandangan.  (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tumbuhan di Sekitaran Bawah Jembatan Birayang HST Ahad Siang

 Senin, 25 November 2024 Aneka tumbuhan di sekitaran bawah jembatan Birayang, Kecamatan Batang Alai Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, p...