Senin (02/03/2015) pukul 16.00 WITA
pulang dari Kandangan saya singgah di warung langganan di Bakarung. Seperti
biasa beli guguduh untuk dibawa
pulang ke rumah. Tapi tak ada yang panas. Lantas saya menunggu beberapa saat
penjaga warung membuatkannya. Selama menunggu saya duduk dulu di bangku.
Beberapa
saat kemudian datang rombongan naik mobil dinas bernopol DA 27 D. Mungkin
mereka pejabat dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS).
Keluar dari mobil memakai pakaian dinas PNS. Terdiri 4 orang dan satu orang
sopir. Si Sopir bernama Ufik. Itu saya ketahui ketika dari salah seorang
memanggilnya. Dari label nama yang terpampang di bagian dada pakaian mereka
saya ketahui beberapa nama. Ada Ruhaimi Alman. Kemudian ada seorang TNI dari
Kodim 1003 Kdg bernama Yono Rosiadi.
Nama
Ruhaimi Alman sudah tidak asing
ditelinga saya. Ia adalah seorang Kepala Dinas sebuah instansi di Kabupaten
HSS, saya lupa namanya. Walau saya kenal dengannya bukan berarti dia kenal
dengan saya. Yang hanya rakyat biasa. Sementara mereka pejabat teras di Kabupaten
HSS. Cukup saya saja yang kenal.
Datang
dari mana mereka ya ? Dalam rangka apa ? Dari wilayah Kecamatan Angkinang ?
Atau dari wilayah Kecamatan Telaga Langsat ? Sesekali saya mendengar
pembicaraan mereka. Seperti soal jembatan dari batang kelapa dan penanaman
pepohonan. Karena guguduh sudah masak
saya beranjak. Setelah membayar saya pulang. (akhmad husaini)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar