Tak
terasa sudah tiga bulan, sejak 17 September 2014 lalu tujuh mahasiswa Sekolah
Tinggi Agama Islam (STAI) Darul Ulum Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan
(HSS) yakni Risnawati, Rohama, Rabiatul Adawiyah, Rina Fatimah, Ahmad Riduan
Shaleh, Bambang Irawan, dan Muhammad Ali melakukan Praktek Mengajar B di Madrasah
Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang. Itu berarti mereka telah selesai
menjalankan tugasnya. Pada Senin (17/11/2014) siang mereka melakukan perpisahan
atau pamitan kepada pihak MTsN Angkinang.
Acara perpisahan tersebut berlangsung di Kantor Dewan Guru MTsN
Angkinang. Tampak hadir pada kesempatan tersebut Kepala MTsN Angkinang, Gazali,
S.Ag, M.Pd.I, para Wakamad, Dewan Guru, dan karyawan madrasah. Juga supervisor
dari STAI Darul Ulum, Muhammad Yusran, S.Pd.I, M.Si.
Ahmad Riduan Shaleh, salah seorang
mahasiswa, mewakili rekan-rekannya turut mengucapkan terima kasih banyak atas
sambutan selama mengikuti Praktek Mengajar B di MTsN Angkinang. “ Kami datang
disambut dengan luar biasa. Kami pamitan pulang dilepas dengan penuh
kehangatan. Selain itu dibimbing dengan penuh semangat selama praktek mengajar.
Semoga apa yang kami terima bisa diterapkan nantinya dengan sebaik mungkin,” ujar
Ahmad Riduan Shaleh.
Kamad
Gazali, mengucapkan selamat jalan kepada mahasiswa yang telah mengabdikan diri
di madrasahnya selama kurang lebih tiga bulan. “ Ambil yang baiknya buang yang
buruknya. Sampaikan kepada yang lain apa yang kami miliki. Sehingga tertarik
datang ke MTsN Angkinang. Selain itu apa yang kalian jalani selama ini bisa
menjadi pembelajaran dikemudian hari,” ujar Gazali. (akhmad husaini)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar