Minggu, 23 November 2014

Kalah Dari Loksado Angkinang Juara II

Senin, 24 November 2014




            Disaksikan langsung Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS), H Achmad Fikry, pertandingan final voli putera Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Tahun 2014 Kabupaten HSS, di halaman Kantor Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten HSS, Jalan Melati Kandangan, Sabtu (22/11/2014) sore berlangsung sengit dan seru.
Dua tim unggulan, yakni Tim Voli Putera Kecamatan Angkinang melawan Tim Voli Putera Kecamatan Loksado. Hasil akhir dimenangkan Tim Voli Kecamatan Loksado dengan 4 set. Set pertama 21-25, set II 13-25, set III 25-22, dan set IV 14-25. Berarti Tim Voli Kecamatan Loksado meraih  Juara I. Sementara Tim Voli Putera Kecamatan Angkinang Juara II.
Tim Voli Putera Kecamatan Angkinang terdiri beberapa PNS yang bertugas di Kecamatan Angkinang. Didominasi para guru. Termasuk dua diantaranya dari Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang yakni Kamad Gazali, S.Ag, M.Pd.I dan Wakamad Kesiswaan Saleh Suaidi, S.Ag.
            Menanggapi hasil ini, Gazali, S.Ag, M.Pd.I, salah seorang pemain Tim Voli Putera Kecamatan Angkinang merasa puas. “Walau gagal mencapai target karena dikalahkan Loksado. Tapi inilah hasil yang terbaik bagi kami,” ucap Gazali.
            Kepala MTsN Angkinang yang juga Ketua KKMTs HSS ini menyampaikan, Tim Voli Loksado memang lebih unggul. “Smash mereka luar biasa. Kita sering tak bisa membendungnya,” ujar Gazali.
            Saleh Suaidi, S.Ag, pemain Tim Voli Putera Kecamatan Angkinang lainnya, mengaku hasil yang diraih Kecamatan Angkinang ini patut disyukuri dan merupakan yang tertinggi diraih. “Tak Juara I bukan berarti kalah segalanya. Tapi ini patut disyukuri. Pada kesempatan mendatang mudahan bisa diperbaiki lagi peringkat yang diraih,” ujar Saleh Suaidi. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Puisi AHU : Watak Simbol Intonasi Perangai Jingga

 Jumat, 22 Maret 2024 Cerita guramang alasan manis kian sinis watak simbolis kehendak penawar lara senarai kehendak intim suara nurani ego k...