Jumat, 05 Maret 2021

Diary Hangkinang : SLS.02.03.2021

Sabtu, 6 Maret 2021

[SELASA, 2 MARET 2021]

>Shalat Subuh di Langgar Al Kautsar, Selasa, Imam Kaspul Madah, dan Muazin Sariansyah. Posisi saya saat shalat shaf depan kanan. Samping kanan H Samhuri, dan samping kiri Rizal. Pakaian yang saya kenakan baju muslim hijau, tapih putih Chamuy, dan kopiah hitam III baru. Jamaah selain saya ada H Imi, H Samhuri, Rizal, Rasyidi, Chamuy, Budi Nida, Amly, Bandi Puspa, Sariansyah, dan Harmuni. Cuaca di luar Langgar Al Kautsar saat saya pulang ke rumah dalam keadaan cerah.

>Selasa pagi saya ke Pasar Pantai Hambawang dengan Rahman Alack. Sebelumnya saat saya di ruang Tata Usaha, Rahman datang, mengatakan akan ke Pasar Pantai Hambawang mencari ayam. Lantas saya tertarik untuk ikut. Jadilah sekitar pukul 08.00 WITA lewat sedikit berangkat ke sana. Sepeda motor yang dipakai milik Masitah, adik Rahman Alack. Saya ikut dibonceng di belakang. Di Pasar Pantai Hambawang, setelah memarkir sepeda motor, kami menuju ke sebuah warung di sisi kanan belakang pasar. Saya menikmati nasi putih berlauk iwak pada bapais, urap, dan teh es. Sementara Rahman, nasi putih berlauk daging kambing. Setelah dari warung itu kami menuju tempat orang berjualan unggas. Rahman beli beberapa ekor ayam kampung remaja. Sementara saya beli gabuk untuk umpan ternak unggas yang dipelihara di rumah, Rp 40 ribu. Setelah itu kami pulang menuju Angkinang Selatan, berjarak sekitar 11 kilometer dari Pasar Pantai Hambawang.

>Malam Rabu usai Maghrib ke tempat Iyang beli satrup pakai iskan Rp 5.000, mie instan, dan wadai satu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pemandangan Hijau Menyegarkan di Nateh Ahad Sore

 Senin, 25 November 2024 Pemandangan nan hijau lagi menyegarkan di kawasan Nateh, Kecamatan Batang Alai Timur, Kabupaten Hulu Sungai Tengah,...