Minggu, 28 Maret 2021

Menengok Potensi Desa Pakuan Timur

 Senin, 29 Maret 2021


Desa Pakuan Timur merupakan satu desa yang ada di Kecamatan Telaga Langsat, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS). Desa ini berbatasan dengan beberapa desa di Kecamatan Telaga Langsat dan Kecamatan Angkinang. Mayoritas warganya bermata pencaharian sebagai petani. Tahun 2020 pendapatan desa berasal dari sewa tenda dan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) berupa isi ulang galon.

Biasanya untuk sewa tenda sudah ditetapkan berapa biaya yang dibayar penggunanya. Selain untuk warga desa setempat juga ada dari desa lain yang menyewa. Semisal untuk kegiatan walimah perkawinan. Dana desa digunakan untuk pembangunan penggilingan padi. Pambakal harus siap dan tahan mental. Kalau tidak, tidak usah mencalon jadi Pambakal.

Kata Pambakal Pakuan Timur, Bastami. Macam-macam yang dihadapi. Bantuan yang belum dapat, karena dana terbatas, nanti diusulkan, memang terkesan memberi harapan. Jabatannya sebagai Pambakal sampai bulan Agustus 2021. Yang riskan, orang mampu juga ingin dapat bantuan. Pambakal nang sakit kapala.

Warga setempat membuat atap rumbia. Paya untuk yang ingin maingun itik. Mahambit, anak-anak setempat juga bisa melakoni. Sebagai penerus. Usaha lainnya ada keripik daun bayam. Daun bayam dicampur dengan tepung lalu digoreng. Merupakan unggulan desa.

Dana desa untuk pabrik banih, Bumdes isi ulang galon, beli Tossa 2 buah, dan PAUD. Pembuatan sumur pompa tangan, JUT, dan TK Al Qur’an. Rencananya akan mendirikan Bank Sampah beserta tempat pemungutan sampah. Dana untuk tahun 2020 sebagian besar untuk BLT, lalu honor insentif, dan pengadaan alat-alat pencegahan Covid-19.

Kasi Pemerintahan Desa Pakuan Timur, Ahmad Rahmandiansyah, menyampaikan di desanya ada inovasi desa berupa penetasan telur unggas sistem otomatis. Pengalaman terdahulu penetasan secara konvensional atau manual. Dimana pembalikan dua kali sehari. Kalau lupa telurnya bisa tambuk, atau tidak menetas. Untuk yang otomatis ini mengurangi tenaga manusia dalam pengoperasiannya.

Adapun prestasi yang pernah diukir Desa Pakuan Pematang, diantaranya Tahun 2010 Juara Umum Karang Taruna se Kabupaten HSS, Tahun 2011 Juara II Lomba Desa se Kabupaten HSS, Tahun 2012 Juara III Lomba Musik Kreatif Karang Taruna se Kalimantan Selatan, Tahun 2012 Juara II Lomba Posyandu Balita se Kabupaten HSS.

Kemudian Tahun 2014 Juara I Lomba Musik Kreatif Karang Taruna se Kalsel, Tahun 2015 Juara II Lomba Musik Kreatif Karang Taruna se Kalsel, dan Tahun 2020 Juara I Lomba Iklim Kampung Hijau se Kabupaten HSS. (ahu)

 

Sumber : Desa Menyapa, Radio Amandit FM Kandangan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Saat Hujan Turun di Sekitaran MTsN 3 HSS

 Sabtu, 23 November 2024 Saat hujan turun di sekitaran Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 3 Hulu Sungai Selatan (HSS), yang ada di RT 3 Desa ...