Selasa, 19 November 2019

Nazilla Salsabila (Kelas VII D MTsN 3 HSS Tahun Pelajaran 2019/2020)

Rabu, 20 November 2019

Nama lengkapnya Nazilla Salsabila, biasa dipanggil Caca. Lahir di Taniran Selatan, 8 November 2007. Anak pasangan Jumberi (alm) dan Patmah. Sekarang duduk dibangku Kelas VII D Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 3 Hulu Sungai Selatan (HSS) Tahun Pelajaran 2019/2020.

Caca tinggal di Desa Taniran Selatan, Kecamatan Angkinang, Kabupaten HSS. Memiliki hobi menyanyi dan main slime. Bercita-cita jadi dokter ahli gizi, alasannya karena ingin menyehatkan orang. Waktu Sekolah Dasar (SD) saat upacara bendera pagi Senin tugasnya sebagai Paskibra.

Pelajaran favorit waktu SD Matematika. Guru SD favorit Ibu Sanah alasannya karena tidak pemarah. Tempat paling jauh pernah dikunjungi Caca ke Samarinda, Kalimantan Timur dalam rangka ke tempat keluarga bersama orangtua, kalau tidak salah tahun 2016. Paling berkesan selama berada disana, jalan-jalan.

Caca mengaku pernah dimarahi orangtua karena slime terkena pakaian. Alasan masuk MTsN 3 HSS karena banyak teman. Tayangan favorit di televisi Upin Ipin alasannya lucu. Warna favorit merah muda. Sementara makanan dan minuman kesukaannya adalah ayam goreng dan green tea. Setiap hari  tidur pukul 22.30 WITA dan bangun pukul 05.30 WITA. (ahu)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ruang Tata Usaha MTsN 3 HSS Senin Pagi

 Senin, 20 Mei 2024 Suasana di ruang Tata Usaha MTsN 3 HSS, pada hari Senin (20/05/2024) pagi. (ahu)