Kabupaten Balangan kembali meraih opini
WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik
Indonesia (RI).
Laporan hasil pemeriksaan diserahkan
oleh Kepala BPK Perwakilan Kalimantan Selatan, Tornanda Syarifullah, kepada
Bupati H Ansharuddin dan Ketua DPRD H Abdul Hadi di Kantor BPK Perwakilan Kalimantan
Selatan di Banjarbaru, belum lama tadi.
Mengutip akun facebook Humas Pimpinan dan Protokol Kab Balangan,
ini merupakan opini WTP yang kelima bagi Kabupaten Balangan, dan diraih secara
berturut-turut untuk laporan keuangan Tahun Anggaran 2013 hingga tahun 2017.
(ahu)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar