Minggu, 06 Desember 2015

Ulangan Semester Ganjil Digelar Enam Hari

Senin, 7 Desember 2015




Ulangan Umum Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2015/2016 di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) diawali dengan mata pelajaran Bahasa Inggris pukul 08.00-09.30 WITA dan Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) pukul 10.00-11.30 WITA, Senin (07/12/2015).

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Panitia Ulangan MTsN Angkinang, Hasiati, S.Ag. “Alhamdulillah pelaksanaan ulangan hari pertama berjalan tertib, aman dan lancar. Sementara untuk ulangan hari Selasa (08/12/2015) mata pelajaran Matematika dan Aqidah Akhlak. Hari Rabu (09/12/2015) libur karena pelaksanaan Pilkada 2015 serentak,” kata Hasiati.

Hasiati memaparkan, ulangan akan dilanjutkan pada Kamis (10/12/2015) dengan pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam  (IPA) dan Qur’an Hadits. “Jum’at (11/12/2015) Bahasa Arab, Sabtu (12/12/2015) Bahasa Inggris dan Fiqih, dan terakhir hari Senin (14/12/2015) Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) dan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), “ papar Hasiati.

Sekretaris Panitia Ulangan MTsN Angkinang, Ratna, S.Pd.I menambahkan, pihaknya mengimbau para siswa MTsN Angkinang agar jangan lupa selalu membawa kartu ulangan. “Jaga kartu tersebut, jangan sampai hilang dan rusak. Selain itu bisa kami beritahukan bahwa Ulangan Semester Ganjil kali ini menggunakan 14 ruang kelas. Kelas VII lima kelas, Kelas VIII empat kelas, dan Kelas IX lima kelas,” tutur Ratna.

Menurut Ratna, sementara yang menjadi pengawas ulangan adalah guru yang ada di MTsN Angkinang sendiri. “Mereka sudah ditetapkan dan ditentukan sebanyak dua orang untuk mengawas satu ruang. Mudahan ulangan dapat berlangsung sukses dan lancar hingga hari terakhir nanti,” ujar Ratna. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ada Gambar dan Tulisan di Kaca Belakang Mobil

 Jumat, 16 Januari 2026 Gambar dan tulisan yang ada di sisi kanan kaca belakang sebuah mobil jamaah Haul ke 2 Tahun 1447 H / 2026 M KH Asmun...