Kamis, 31 Desember 2015

Kado Manis Akhir Tahun MTsN Angkinang

Jum'at, 1 Januari 2016




Berdasar informasi yang disampaikan oleh pihak Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Kalimantan Selatan, Kamis (31/12/2015) menempatkan Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) sebagai Peringkat I untuk Kategori Madrasah Tsanawiyah (MTs) yang paling aktif berkontribusi ke website Kanwil Kemenag Kalsel sepanjang tahun 2015 dengan jumlah 271 berita.

Hasil ini cukup meningkat bagi MTsN Angkinang karena pada tahun 2014 lalu berada di Peringkat III, yang digabung dengan satker lain . “Akhirnya kami mampu berada di Peringkat I kategori MTs se Kalsel,” cetus Abdurrahman, Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) MTsN Angkinang.

Menurut Abdurrahman, prestasi ini merupakan yang paling bagus bagi madrasahnya. “Ini semua berkat kerja keras Admin Berita dan sebagai kado manis akhir tahun 2015,kata Abdurrahman.

Ditambahkan Abdurrahman, pihaknya akan berusaha terus mempertahankan prestasi ini di tahun mendatang. Kami terus mendukung serta memberi motivasi kepada Admin Berita untuk lebih semangat dalam menulis berita,” ujar Abdurrahman.

Kepala MTsN Angkinang, Gazali, S.Ag, M.Pd.I, mengaku pihaknya selalu mendukung upaya kontribusi berita MTsN Angkinang melalui website Kanwil Kemenag Kalsel. “Dengan begitu kegiatan di madrasah kami bisa diketahui oleh khalayak umum khususnya di lingkup Kemenag Kalsel,” ujar Gazali.

Gazali menyebutkan hasil ini merupakan buah kerjasama semua pihak di MTsN Angkinang untuk menuju keberhasilan. “Raihan prestasi ini tidak luput atas kerjasama semua pihak di MTsN Angkinang seperti bagian Tata Usaha, guru, dan siswa. Semoga hal seperti ini tetap terus dipertahankan sampai kapanpun, ujar Gazali. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Puisi AHU : Watak Simbol Intonasi Perangai Jingga

 Jumat, 22 Maret 2024 Cerita guramang alasan manis kian sinis watak simbolis kehendak penawar lara senarai kehendak intim suara nurani ego k...