Senin, 21 Desember 2015

Hanya Mampu Sampai Perdelapan Final

Selasa, 22 Desember 2015





Perjuangan Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Gazali, S.Ag, M.Pd.I dalam mengikuti Lomba Tenis Meja Guru/Karyawan dalam rangka memeriahkan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama (Kemenag) ke 70 terhenti sampai Perdelapan Final, di Lapangan Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Tumpang Talu Kandangan, Senin (21/12/15) siang.

Pada laga melawan A Fitriani dari MIN Habirau Tengah, Gazali harus mengakui keunggulan pemain tersebut dengan dua set langsung. “Mungkin kemampuan saya dalam bertanding terbatas sampai Perdelapan Final saja,” ucap Gazali usai pertandingan.

Walau kalah, dikatakan Gazali, laga ini merupakan yang terbaik selama mengikuti lomba yang sama tahun-tahun sebelumnya. “Ini masih yang terbaik bagi saya. Mungkin tahun depan kalau ikut akan ditingkatkan lagi prestasinya,” ujar Gazali. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Puisi AHU : Watak Simbol Intonasi Perangai Jingga

 Jumat, 22 Maret 2024 Cerita guramang alasan manis kian sinis watak simbolis kehendak penawar lara senarai kehendak intim suara nurani ego k...