Sebanyak 13 siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN)
Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) mengikuti Lomba Penulisan Sastra
Pelajar (LPSP) HSS Tahun 2015. 13 siswa tersebut mengirim karya berupa cerita
pendek (cerpen) dan puisi. Lomba yang digelar oleh Kantor Perpustakaan
Dokumentasi dan Arsip Daerah (KPDAD) HSS itu masa pengiriman karyanya berakhir
Jum’at (11/12/2015).
Rabiatul Adawiah, guru Bahasa Indonesia MTsN Angkinang yang menjadi koordinator
pengiriman karya siswa, menyampaikan, 13 siswa tersebut berasal dari Kelas VII
4 orang, Kelas VIII 2 orang, dan Kelas IX 7 orang. “Adapun tema cerpen dan
puisi yang mereka kirim cukup beragam. Berdasar pengalaman hidup mereka,” ujar
Rabiatul, begitu sapaan akrab guru yang satu ini.
Menurut Rabiatul, yang terpilih jadi juara nantinya bakal diterbitkan dalam
bentuk buku serta diberi hadiah oleh pihak KPDAD HSS. “13 siswa MTsN Angkinang
yang mengikuti LPSP HSS 2015 berdasar seleksi madrasah. Dari mereka diharapakan
dunia sastra di HSS kian semarak dan makin bergelora. Karya mereka tak kalah
baik dengan yang sudah eksis selama ini,” ujar Rabiatul.
Rabiatul menambahkan, cerpen dan puisi yang dikirim siswa MTsN Angkinang
diharapkan bisa masuk dalam karya terbaik dan dibukukan. “Ada sebanyak 9 judul
cerpen dan 19 judul puisi karya siswa MTsN Angkinang. Satu siswa ada yang
mengirim lebih dari satu judul dan dua genre,” ujar Rabiatul.
Ramlah, siswi Kelas IX D MTsN Angkinang yang ikut LPSP HSS 2015 mengaku
mengirim beberapa puisi dan cerpen. “Karya tersebut merupakan pengalaman hidup
saya. Mudahan bisa masuk yang terbaik. Saya memang mempunyai hobi menulis. Jadi
tak ada salahnya ikut lomba ini,” ujar Ramlah. (akhmad husaini)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar