Jumat, 19 Februari 2021

Anganku untuk Tanah Bumbu (Puisi Muhammad Syahdan)

Sabtu, 20 Februari 2021

PUISI MUHAMMAD SYAHDAN :

 

ANGANKU UNTUK TANAH BUMBU

 

Menatap rembulan dari baik jendela kamar

Meski tak selalu membentuk bulatan cahaya penuh

Tapi sinarnya dapat menerangi gelapnya malam

Dan dengan setia membagi cahayanya dengan bintang

Udara dingin yang menusuk menembus celah jendela kamar

Tapi dinginnya malam tak sedingin tatapan sang rembulan

Rembulan yang menatapku jemu seolah bosan melihatku

Aku yang kini masih berusaha bermetamorfosis

Ingin kumelangkahkan kaki ke sana

Kata orang kamu begitu indah

Kata orang kamu sebagai tempat penenang jiwa, di kala kesepian

Kata orang kamu sebagai tempat penyejuk hati

Apakah sampai anganku ini

Untuk melangkahkan kakiku yang lemah dan tidak berdaya,

ke jiwamu

Wahai Tanah Bumbu yang mempunyai sejuta pesona keindahan

 

Kusan Hulu, 6 Februari 2019

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Suasana di Rumah Malam Sabtu

 Jumat, 26 April 2024 Suasana di dalam rumah saya, pada hari Jumat (26/04/2024) malam Sabtu sekitar pukul 22.15 WITA. (ahu)