Senin, 04 April 2016

Kamad Gazali Kembali Nahkodai KKMTs HSS

Selasa, 5 April 2016




Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang, Gazali, S.Ag, M.Pd.I terpilih sebagai Ketua Kelompok Kerja Madrasah Tsanawiyah (KKMTs) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) pada acara pemilihan di mushala MTsN Amparaya, Kecamatan Simpur, Kabupaten HSS, Sabtu (02/04/2016) pagi.

Pemilihan disela-sela rapat pertemuan rutin KKMTs HSS itu secara aklamasi Kamad Gazali terpilih kembali memimpin organisasi para kepala MTs tersebut untuk periode tahun 2016-2020. Berarti untuk kedua kalinya Gazali menahkodai KKMTs HSS setelah pada periode 2012-2016 juga sebagai ketua.

Gazali berterima kasih kepada rekannya, para Kepala MTs di Kabupaten HSS karena dipercaya kembali. Ia akan melanjutkan program-program kerja yang sudah ada serta menggencarkan gebrakan baru. “Insya Allah bisa membawa MTs di HSS makin maju dan berkembang serta bisa bersaing dengan sekolah lain yang setingkat di bawah Dinas Pendidikan,” ujar Gazali.

Menurut Gazali, ia juga berupaya untuk mengakomodir segala hal yang berkenaan dengan MTs di HSS, dengan tidak akan membeda-bedakan antara yang negeri dan swasta. “Hal ini agar rasa keadilan selalu hadir untuk keberhasilan dunia pendidikan di HSS,” ujar Gazali.

Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) MTsN Angkinang, Abdurahman yang dimintai keterangan seputar terpilihnya kembali Kamad Gazali sebagai Ketua KKMTs HSS, sangat bangga dan senang. “Ini sebuah kehormatan yang patut disyukuri, dan perlu dijalankan dengan ikhlas demi kemaslahatan bersama,” ujar Abdurrahman. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Puisi AHU : Watak Simbol Intonasi Perangai Jingga

 Jumat, 22 Maret 2024 Cerita guramang alasan manis kian sinis watak simbolis kehendak penawar lara senarai kehendak intim suara nurani ego k...