Rabu, 10 Agustus 2016

Prestasi Noor Aziza Amelia (Kelas VII C MTsN Angkinang)

Kamis, 11 Agustus 2016




Nama lengkapnya Noor Aziza Amelia, biasa disapa dengan Aziza. Sekarang duduk dibangku Kelas VII C Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS). Lahir di Kandangan, 9 Maret 2004. Tinggal di Taniran Selatan. Merupakan anak pasangan Masdani dan Ida Rosilawati.

Memiliki hobi mengaji dan bercita - cita menjadi guru agama. Tempat yang pernah dikunjungi Tanah Bumbu. Ia tidur setiap hari pukul 21.00 WITA dan bangun pukul 05.30 WITA. Saat Sekolah Dasar (SD) dulu peringkat 1 dari 22 murid yang ada di Kelas VI.

Kegiatan ekskul (ekstra kurikuler) yang diikutinya  di MTsN Angkinang adalah Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra), Pramuka, Paduan Suara, Habsyi, Burdah dan Menari. Setiap sore sepulang sekolah Aziza mengikuti ekskul tersebut secara bergantian setiap harinya.

Prestasi yang pernah ditoreh Aziza antara lain Juara I Lomba Tartil Tingkat Kecamatan Angkinang, Juara I Tilawah Tingkat Kecamatan Angkinang, Juara I Lomba Baca Puisi Tingkat Kecamatan Angkinang.

Kemudian Juara III Lomba Tausyiah se Kabupaten HSS, Juara III Lomba Tartil se Kabupaten HSS, Juara III Tartil di Kecamatan Kalumpang, Juara I Cerdas Cermat se Kecamatan Angkinang, dan Juara II Cerdas Cermat se Kabupaten HSS.

Aziza berharap saat di MTsN Angkinang ia kembali akan menorehkan prestasi pada bidang yang digeluti untuk mengharumkan nama madrasah baik tingkat kecamatan, kabupaten bahkan tingkat provinsi dan nasional. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Manyaratus Bini Kani Malam Selasa di Desa Angkinang Selatan

 Senin, 25 November 2024 Usai shalat fardhu Isya, pada hari Senin (25/11/2024) malam Selasa ada aruh Manyaratus Samsiati binti Tapri atau Bi...