Senin, 11 September 2017

Lagu Daerah Balangan, Wisata Bahuma Ada di Youtube

Selasa, 12 September 2017







Saya senang kepada hal-hal yang berbau kebanjaran. Salah satunya lagu Banjar. Di era modern ini lagu-lagu dengan mudah didapatkan. Diantaranya lewat fasilitas berbagi video youtube. Salah satu lagu yang paling saya suka, berasal dari Kabupaten Balangan.

Lagu itu berjudul Wisata Bahuma yang dibawakan oleh Ridha Akbar. Lagu tersebut diciptakan oleh MF Ridha. Merupakan produksi dari Bagian Hubungan Masyarakat (Humas) dan Protokol Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Balangan. Video tersebut dipublikasikan oleh Andaru Wicaksono pada tanggal 20 April 2014, sampai sekarang sudah ditonton oleh 5.872 orang.

Lagu ini cukup menarik perhatian saya. Rasa cinta terhadap kampung halaman semakin tinggi. Bahuma atau menggarap lahan pertanian menjadi ciri khas utama warga desa. Lewat lagu Wisata Bahuma apa saja yang dilakukan para petani di desa, terutama di Kabupaten Balangan bisa diketahui dengan jelas.

Dalam video itu terlihat aktivitas pertanian yang dilakoni warga. Sementara sang penyanyi tengah berada di persawahan yang tanaman padinya tumbuh menghijau. Petani tengah memakai topi purun.

Petani datang lebih awal ke sawah.  Membersihkan gulma / rumput liar yang mengitari tanaman padi. Saat istirahat petani makan bersama-sama di rampa atau gubuk yang ada di tengah sawah. (ahu)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Puisi AHU : Watak Simbol Intonasi Perangai Jingga

 Jumat, 22 Maret 2024 Cerita guramang alasan manis kian sinis watak simbolis kehendak penawar lara senarai kehendak intim suara nurani ego k...