Senin, 06 Maret 2017

Banjir di Angkinang

Selasa, 7 Maret 2017








Senin (06/03/2017) sekitar pukul 09.00 WITA Sungai Angkinang meluap. Ini akibat tingginya intensitas curah hujan beberapa jam sebelumnya. Beberapa tempat yang rendah menjadi terendam.

Seperti halnya yang terjadi di Desa Angkinang Selatan, Kecamatan Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), yang merupakan salah satu lintasan dari Sungai Angkinang.

Air sungai cukup keruh dan banyak raba yang hanyut dibawa air sungai. Untuk kesekian kali air Sungai Angkinang meluap sepanjang beberapa bulan ini. Warga berharap tidak terjadi hal yang tak diinginkan akibat dari banjir ini.

“Mudahan lekas surut airnya, tidak terlalu lama merendam pemukiman atau tempat rendah yang kena genangan,” ujar seorang warga.

Warga tampak berdiam diri di rumah saja, selain karena banjir, juga karena cuaca tidak bersahabat, hujan masih belum reda hingga siang hari. Jadi warga memanfaatkannya untuk berada di rumah, berkumpul dengan keluarga. (ahu)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kartu Undangan Bakawinan Keluarga Ibu Hj Hatimah Rasyidah

 Sabtu, 23 November 2024 Kartu undangan perkawinan yang ada di ruang Tata Usaha Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 3 Hulu Sungai Selatan (HSS...