Rabu, 21 Januari 2015

Kembali Lagi Menulis di Kompasiana

Rabu, 21 Januari 2015


            Lama saya vakum menulis di Kompasiana. Terakhir kali tulisan saya dimuat pada tanggal 8 November 2014. Alhamdulillah sekarang di tahun 2015 , saya bisa kembali menulis di Kompasiana. Mudahan ini awal yang indah. Karena menulis tak bisa saya tinggalkan begitu saja. Merupakan sebuah panggilan hati.

            Saya aktif menulis di Kompasiana sejak 14 Maret 2013. Sekarang termasuk salah seorang Kompasianer di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Kalimantan Selatan yang TERVERIFIKASI . Lewat Kompasiana saya banyak teman. Selain itu wawasan pengetahuan tentunya kian bertambah. Saya akui tulisan yang dikirim selama ini tidak seperti orang-orang. Namun saya berusaha apapun tulisan itu saya tetap menghargainya. Kalau tidak kita sendiri yang menghargai tulisan kita.

            Walau begitu saya terus tetap belajar menulis dengan baik. Selama ini saya fokus menulis puisi, berita dan catatan harian. Salam buat Kompasianer yang telah ikut membaca tulisan saya yang apa adanya selama ini. Salam persahabatan selalu buat Anda semua yang berada dimana saja. Salam dari saya penulis kampung yang ingin terus menulis walau menulis apa adanya.***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Akun Kegiatan Harian

 Kamis, 25 April 2024 Dugal punya akun kegiatan harian / vlog diary di Snack Video dengan nama OK 18, itu singkatan dari Orang Kebun, sement...