Rabu, 09 September 2020

Biodata Penyair Kalimantan Selatan Tahun 2019 (Bagian 6)

Kamis, 10 September 2020


 

(Diambil dari buku Semerbak Hutan Seharum Ombak, Antologi Puisi Aruh Sastra Kalimantan Selatan XVI Tanah Bumbu 2019, dengan sedikit perubahan data penulisan.)

 

MUHAMMAD YUSUF

Lahir di Pagatan, 17 Juli 1979. Tinggal di Karya 2 RT 5 Desa Batuah, Kecamatan Kusan Hilir, Kabupaten Tanah Bumbu. Saat ini mengajar di SDN Barugelang, menjabat Ketua Gugus 2 Sarantang Saruntung (2017-2019). Tahun 2019 ini menjadi salah satu Fasilitator Literasi Baca Tulis Kalimantan Selatan.

MUNAWARAH

Lahir di Kayu Bawang, Gambut, Kabupaten Banjar, 11 November 1999. Mahasiswi Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin. IG munaunaa_.

MUSA BASTRA

Adalah nama pena dari Muhammad Sipullah, lahir di Gudang Hirang, 24 Juli 2000. Sebelum ini pernah mengikuti lomba puisi, sekarang mengikuti Kelas Menulis di Kampung Buku Banjarmasin. Tinggal di Jalan Martapura Lama, Km 10.800, Desa Gudang Hirang, Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar. HP/WA 081350201222 / 081310918000.

MUNAWARAH

Beralamat di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kotabaru Jalan Brigjend H Hasan Baseri Desa Semayap, Kecamatan Pulau Laut Utara, Kabupaten Kotabaru. WA 085248115995, e-mail:warahmunaktb@gmail.com, IG @warahayyah.

NABILA

Lahir di Kotabaru, 6 April 2005. Gemar membaca dan menulis catatan harian, sekarang menempuh pendidikan di SMPN 8 Mantewe Kelas VII. Tinggal di Jalan Transmigrasi RT 04 RW 2, Desa Sarimulya, Kecamatan Mantewe, Kabupaten Tanah Bumbu.

NAILIYA NIMAH JKF

Lahir di Banjarmasin, 9 Desember 1980. Sebagai pengajar Bahasa Indonesia di Politeknik Negeri Banjarmasin, dan sastrawan perempuan Kalimantan Selatan, ia aktif menulis, menjadi juri, pembicara pada seminar, pelatihan, workshop, diskusi, bedah buku seputar kesastraan dan keterampilan berbahasa. Buku puisinya yang baru terbit, Entah Bagaimana Tetiba Aku Mencintaimu (2019), telah diluncurkan dan dibicarakan di beberapa kota (Banjarmasin, Banjarbaru, dan Barabai).

NI GEDE PUJAYANA

Lahir di Lalapin, 1 Oktober 2005. Sekolah di SMPN 8 Mantewe Kelas IX. Beralamat di Jalan Gajah Mada Desa Maduretno RT 03 RW 02.

NIHEYATUL MILLAH

Lahir di Kotabaru. Pelajar Kelas XI IPS, rutin mengikuti kegiatan kepenulisan. Bergabung di Komunitas Taman Sastra SMA Garuda Kotabaru.

NITA YUNINGSIH

Lahir di Kotabaru, 27 Juni 2002. Pelajar SMAN 1 Mantewe. Alamat Desa Sukadamai RT 2 RW 1, Kecamatan Mantewe, Kabupaten Tanah Bumbu.

NOOR AMALIA OKTAVIANI

Lahir di Pagatan, 29 Oktober 1990. Berdomisili di Jalan Arif Rahman Hakim No 88 RT 01 Desa Batuah, Kecamatan Kusan Hilir, Kabupaten Tanah Bumbu. Sekarang bekerja di SMAN 1 Kusan Hilir sebagai guru Bahasa Indonesia, bergabung di Komunitas Bagang Sastra Tanah Bumbu.

NOR HIDAYAH

Berasal dari kota Bahalap Marabahan, Kabupaten Barito Kuala. Lahir tanggal 17 April 1999, kini menjalani perkuliahan Semester V di STAI Al Jami Banjarmasin. IG @norhidayahsaadah, Wattpad @Norhidayah97918.

NORVIA HANAFI

Nama pena dari Norviashafal Alhanafhi Amuntia, lahir di Amuntai, Kabupaten Hulu Sungai Utara, 20 Oktober 1989. Guru di SMP 3 Bahasa Widya Dhrma Banjarmasin (Mahua School).

NURUL AZIZAH

Mengikuti kegiatan lesehan sastra yang ada di Tanah Bumbu sejak SMA. Puisinya dimuat dalam antologi Satu Jiwa Satu Rasa (Komunitas Bagang Sastra Tanah Bumbu, 2017), Menembus Kegelapan Menggapai Kerinduan (Tadarus Puisi dan Silaturrahmi Sastra Banjarbaru, 2017). FB Nurul Nuaz, e-mail:nurulazizah0099@gmail.com, WA 082254371294.

NURHAYATI

Nama penanya Galuh Borneo, kelahiran Sleman, 23 Maret 1978. Guru SMPN 5 Tanjung. Beralamat di Desa Wayau, Tanjung, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan.

NURLAILA NI’MATUL KHASANAH

Lahir di Banyuwangi, 1 Desember 2004. Sekarang menempuh pendidikan di SMPN 8 Mantewe. Beralamat di Jalan MT Haryono RT 07, Desa Sarimulya, Kecamatan Mantewe, Kabupaten Tanah Bumbu.

NURMALIANSARI

Tinggal di Kompleks Citra Persada Indah Blok C No 16 Mabuun, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan. Lulusan Fakultas Hukum Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin, tahun 1997. Kemudian kuliah lagi di STKIP PGRI Banjarmasin, Jurusan PBSID, lulus tahun 2008. Guru Bahasa dan Sastra Indonesia di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Tabalong. Puisinya dimuat dalam antologi Pink (2015), Puisi Menolak Korupsi 4 (2015), Ada Malam Bertabur Bintang (2015), Perempuan Menentang Korupsi (2015), Liak Liuk Gintur (2015), Menolak untuk Menyerah (2015), Melepas Tubuh dalam Cahaya (2016), Membaca Sastra Membangun Literasi (2016), Jejak Arus Tanah Banyu (2016), Menembus Kegelapan Menggapai Kerinduan (2017), Maumang Makna di Huma Aksara (2017), Surak Sumampai (2019), dll.

NURUL HASANAH

Lahir di Kotabaru. Menulis puisi sejak masih bersekolah di SMA Garuda Kotabaru hingga saat ini. Sekarang bekerja di salah satu instansi pemerintahan yang ada di Kotabaru.

OKA MIHARZA S

Nama pena dari penyair Abdul Karim. Berdomisili di Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu, bekerja sebagai Analis Perencana Aparatur SDM pada Sekretariat Daerah (Setda) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanah Bumbu.

PUJA MANDELA

Lahir di Banjarmasin, 13 April 1989. Sudah 10 tahun menjadi jurnalis. Saat ini menjadi redaktur di media online apahabar.com. Selain itu juga aktif dikegiatan seni dan sastra bersama Majelis Haha Hihi. Buku esainya Tak Semua Hal Harus Masuk Akal diluncurkan tahun 2017.

PUTRI INDAH MUSLIMAH

Lahir di Buntok, 13 Mei 1999. Sekarang kuliah di Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin, Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia. Aktif di Teater Ilalang Himbisastra FKIP ULM Banjarmasin. IG putrimindah, e-mail:putriindh1999@gmail.com.

RABIAH AL ADAWIYAH

Lahir pada 16 April 2005. Alamat Jalan Kusambi Desa Maju Makmur, Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu.

RAHMA

Kelahiran Kotabaru. Ustadzah di Yayasan Al Qudwah Kotabaru, pecinta kucing dan dekat dengan anak-anak. Bergabung di Komunitas Taman Sastra Kotabaru. FB Rahma, HP 085251043876.

RAHMA HAYATI

Lahir tanggal 11 Oktober 2000, asal Bumi Saraba Kawa Tabalong, Kalimantan Selatan. E-mail:rahma7rhy@gmail.com.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Suasana di Rumah Malam Sabtu

 Jumat, 26 April 2024 Suasana di dalam rumah saya, pada hari Jumat (26/04/2024) malam Sabtu sekitar pukul 22.15 WITA. (ahu)