Selasa, 16 Juni 2015

Mencinta Itu Biasa

Selasa, 16 Juni 2015


Biarkan suara-suara itu terbang kerontang
dalam serajut impian halusinasi
memberi warna setia pada diri
aku yakin itu hal biasa saja
kurang mengonsep dalam kata
kita harus menjalaninya dalam beragam warna
jangan egois karena angkuhmu
ceritakan saja kehendakmu
terlanjur menjadi sang pemimpi
tak ada kata libur
karena kau pernah terperdaya
sepanjang hari menyingkap tantangan
tiang listrik yang dipancangkan
aroma kemewahan tentang kehidupan
mengandaikan segenap perhatian
malam-malam berpetualang janji
relakan saja diri untuk dimengerti
kita bersua bersama-sama
sekuncup harap kian meneriap
bau tak sedap menebar sempurna
berdua mengikrarkan diri setia
menjalani beragam tantangan
banyak perhatian yang diberikan
ini retasan keabadian di sepanjang hari
tentukan jalan baru penuh arti


Kandangan, 02-06-2015

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hampir Jadi Korban Perampokan

 Selasa, 20 Januari 2026 Dari Diary Akhmad Husaini, pada hari Sabtu (08/02/2020). Saat berada di warung Mama Icha, pada hari Sabtu (08/02/20...