Senin, 06 Oktober 2014

Petunjuk Teknis Rampai Muharam & Paket Seni Tahun 2014 se HSS

Selasa, 7 Oktober 2014


>Lomba Karnaval
Peserta adalah siswa TK / SD se Kabupaten HSS. Jumlah peserta karnaval minimal 15 maksimal 50 orang. Tema Memeriahkan Tahun Baru Islam (Rampai Muharam). Pelaksanaan tanggal 25 Oktober 2014. Waktu pukul 08.00 WITA s.d selesai. Tempat Gedung MTQ Kandangan.

>Lomba Vokal Grup (Tingkat SMP dan SMA sederajat).
Setiap sekolah diwakili 1 grup yang terdiri dari 12 orang. Lagu wajib untuk SMA : Rindu Rasul (Bimbo) dan Rasul Menyuruh Mencintai Anak Yatim (Bimbo). Lagu wajib untuk SMP : Sajadah Panjang (Bimbo) dan Anak Bertanya Pada Bapak (Bimbo). Lagu pilihan untuk SMA dan SMP sederajat : Album Opick, Ustadz Jefry, Mayada, Sulis. Setiap grup menampilkan 1 lagu wajib dan 1 lagu pilihan dengan durasi 15 menit.

>Lomba Tari Rudat (Tingkat SMA dan SMP sederajat)
Setiap sekolah diwakili 1 grup tari yang terdiri dari 7 sampai 15 orang penari dengan durasi penampilan 7 menit.

>Lomba Puitisasi Islami
Setiap sekolah diwakili 1 orang putera dan 1 orang puteri. Puisi terlampir.

>Teater Islami
Setiap sekolah diwakili 1 grup teater. Durasi penampilan 25 menit. Naskah terlampir.

>Pemenang
Juara I, II, dan III akan mendapatkan tropi, piagam dan uang pembinaan.

>Technical Meeting
Dilaksanakan pada Senin, 10 November 2014. Tempat Aula Dinas Kebudayaan dan Pariwisata HSS. Waktu pukul 10.00 WITA s.d selesai.

>Tempat Pelaksanaan lomba
Open Stage Darmansyah Zauhidie  (Belakang Gedung MTQ Kandangan)

>Waktu Pelaksanaan
Tanggal 17 s.d 20 November 2014. Pukul 20.00 WITA s.d selesai

Catatan:
Hal-hal yang kurang jelas dapat ditanyakan langsung kepada panitia :
1.Disbudpar HSS (Bidang Kesenian) Telp (0517) 21363
2.Supian (HP : 081251735301)
3.Hasan Awsy (HP : 085249384897)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jembatan MTsN 3 HSS Jumat Pagi

 Jumat, 26 April 2024 Melihat kondisi jembatan kayu ulin MTsN 3 HSS, pada hari Jumat (26/04/2024) pagi. (ahu)