Kamis, 19 Juni 2014

MTsN Angkinang Ikut Orientasi Jurnalistik se HSS

Jum'at, 20 Juni 2014

Kantor Kementerian Agama Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) menggelar Orientasi Jurnalistik se Kabupaten HSS Tahun 2014 di Aula Kantor Kemenag HSS Jl. Jend. Sudirman Kandangan, Kamis (19/06/14) sekitar  pukul 09.00 WITA.
            Pgs. Kepala Kantor Kemenag HSS, Drs. Abdul Wahab Sya’rani, menyampaikan kegiatan orientasi jurnalistik sebagai kegiatan positif bagi satker di lingkungan Kemenag HSS. “Sebagai upaya jalan penyebarluasan informasi dari satuan kerja ke lingkup yang lebih luas. Semoga Bapak / Ibu peserta dapat mengikuti acara dengan baik, ” ucap Drs. Abdul Wahab Sya’rani.

Menurut Abdul Wahab Sya’rani , adanya orientasi jurnalistik ini sebagai pelatihan bagi satker / madrasah di HSS. Adanya orientasi jurnalistik ini membuat informasi dapat tersampaikan,” ujar Abdul Wahab.
            Ketua Panitia Orientasi Jurnalistik, H Abdul Aziz, S.Ag mengatakan kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang digelar pihaknya. Sebagai upaya menambah wawasan dibidang jurnalistik. “ Diikuti sekitar 70 peserta dari berbagai satker. Yakni dari Seksi Penyelenggara, KUA Kecamatan, Pokjawas, MAN, MTsN, MIN, dan Pokjaluh,” ujar Abdul Aziz.
MTsN Angkinang menyertakan dua wakilnya pada kegiatan ini. Yakni Akhmad Husaini dan Sri Wartinah, S.Pd, keduanya merupakan staf  Tata Usaha (TU) di madrasah tersebut. Sri Wartinah mengaku baru pertama ikut kegiatan seperti ini. “Saya agak canggung juga. Belum pernah menulis berita. Tapi setelah ikut materi agak terbuka juga pikiran. Mudahan sepulang kegiatan ini saya bisa menulis berita untuk kepentingan satker saya,” ucap Sri Wartinah.
            Tampil sebagai pemateri dalam kegiatan tersebut adalah Kepala Sub Bagian Informasi dan Humas (Kasubag Inmas) Kanwil Kemenag Kalsel, H Hidayaturrahman. Dengan materi yang disampaikan Petunjuk Teknis Pembuatan Berita. Dalam materinya menyampaikan tentang cara menulis berita. “Dengan menulis berita kita akan menyampaikan informasi kepada khalayak umum. Tulislah dengan jujur dan sesuai dengan fakta yang ada,” ujar H Hidayaturrahman. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Suasana Janas Transka di Lukdalam Angkinang Ahad Pagi

 Rabu, 27 November 2024 Beginilah suasana Jalan Nasional Trans Kalimantan (Janas Transka) di sekitaran Lukdalam, Desa Angkinang, Kecamatan A...