Sabtu, 3 Mei 2014
Di tengah terik mentari yang begitu menyengat
aku kelelahan
aku perlu istirahat
istirahat dari memanen padi
dan maangkut haritan
jarak yang cukup jauh
inilah tempat yang tepat
wadah melepas lelah dan gundah
juga resah
teringat bayang mimpi
melarat itu sungguh tidak mengenakkan
bakula kada
sainta-inta banyu
jauhkan pikiran itu
jalani saja
aku rindu kesunyian dan kesendirian
aku rindu menulis
menulis nusantara
menulis banua
menulis HSS
hal itu terbayang
dibawah rindang pohon kasturi
ada burung di ranting pohon
asyik bercengkerama
tanam padi tumbuh subur
hijau dan menguning
sekarang lagi di panen
menanti ketenangan disini
meningkahi aliran air
samut gatal
salimbada banyak
apakah pertanda akan turun hujan lebat nantinya
entahlah
yang pasti lelah disini hilang sudah
seiring bayang merenda usia
teruskan istirahatmu sampai kapan saja sepuasmu
Kandangan, 1 Mei
2014
Tidak ada komentar:
Posting Komentar