Senin, 01 Oktober 2018

Shalat Jumat di Masjid Besar Al Aman Angkinang

Senin, 1 Oktober 2018

Jum’at (15/06/2018) pukul 11.30 WITA saya menuju Masjid Besar Al Aman Angkinang, berjarak sekitar 200 meter dari rumah saya. Saya berjalan kaki ke sana. Shaf belakang jadi pilihan.

Panitia mengumumkan saldo kas masjid berjumlah Rp 20 juta. Masjid Besar Al Aman Angkinang menggunakan dauh atau bedug sebagai tanda waktu shalat tiba.

Sementara Khatib dalam khotbahnya menyampaikan tentang tujuh kenyataan setelah bulan Ramadhan. Diantaranya langgar dan masjid sepi, Al Quran tidak dibaca lagi, puasa sunat tak dilaksanakan, maksiat dikerjakan lagi.

Karena masih dalam suasana Idul Fitri 1439 H, jamaah masjid cukup banyak. Warga yang berlebaran di kampung halaman. Saling bermaaf-maafan dan bersalam-salaman satu sama lainnya. (ahu)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bersiap Mengikuti Shalat Kifayah Camat Kandangan (Alm) H Syamsuri bin Masniah

 Sabtu, 23 November 2024 Para pelayat dan jamaah undangan bersiap untuk mengikuti shalat Kifayah Camat Kandangan almarhum H Syamsuri bin Mas...