Selasa, 12 Februari 2019

Menulis Itu Anugerah

Rabu, 13 Februari 2019


Dugal terus bergulat dengan tulisan. Menulis adalah dunia dan jalan hidupnya. Tiada hari tanpa menulis sudah jadi semboyan hidupnya. Apa saja yang dialami setiap hari ia tuliskan. Dalam bentuk berita, puisi, catatan perjalanan, dsb.

Ketika berkunjung ke suatu tempat, tak lupa ia memfoto tempat yang dituju itu, yang nanti sebagai pelengkap tulisan yang akan dibuat nanti. Dugal berharap lewat tulisan yang disampaikan bisa mengenalkan potensi yang dimiliki suatu daerah yang dikunjungi.

Baik itu sosial, budaya, kemasyarakatan, wisata, dll. Dugal ingin setiap tulisan yang ia buat mendapatkan respon positif. Semisal tulisan yang bernada promosi suatu daerah. Setidaknya ia turut andil menyampaikan potensi yang ada lewat tulisan.

Dugal mengakui kurang greget apa yang ia tuliskan, untuk itu ia berusaha terus bekerja keras membenahi segala kekurangan yang ada. Dengan membaca banyak buku, surat kabar dan literatur lainnya. Menambah wawasan dan pengalaman baru. Sehingga bisa saling berbagi ilmu dan pengetahuan baru. (ahu)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Didatangi Tokoh Nasional

 Sabtu, 23 November 2024 Dari Diary Akhmad Husaini, Senin (13/02/2023)  Guru Ibad perkenalkan Maulid Habsyi di Martapura tahun 1960-an. Sela...