Minggu, 14 Januari 2018

Kapan ke Cekdam Tayub ?

Senin, 15 Januari 2018


Saya dengar selentingan dari warga, bahwa di Tayub, Desa Madang Kecamatan Padang Batung, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) ada destinasi wisata baru untuk keluarga. Cekdam Tayub orang menyebut, wisata ini dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) setempat.

Dengan sarana sepeda air atau warga menyebutnya iitikan. Namun sampai sekarang saya belum pernah kesana. Padahal jarak kesana tidak begitu jauh, dapat dijangkau dengan sepeda motor. Sekitar 15 kilometer dari Angkinang Selatan, tempat saya tinggal.

Berdasar penulusuran saya di internet. Ada beberapa orang yang sudah pernah kesana, yang kemudian memposting hasilnya ke media sosial. Ikut mempromosikan wisata tersebut baik lewat tulisan maupun foto. Mudahan nanti saya juga bisa kesana, kada tamakan habar lagi. Sehingga saya bisa lebih lengkap lagi menuliskannya di blog ini. (ahu)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Puisi AHU : Watak Simbol Intonasi Perangai Jingga

 Jumat, 22 Maret 2024 Cerita guramang alasan manis kian sinis watak simbolis kehendak penawar lara senarai kehendak intim suara nurani ego k...