Peristiwa kebakaran di RT.1 Desa Angkinang Selatan terjadi Selasa (25/06/2013)
Pukul 02.30 WITA.
Kebakaran menyebabkan dua rumah milik H Tarmiji dan Imah ludes terbakar
DUA RUMAH LUDES TERBAKAR
Sebuah peristiwa kebakaran terjadi Selasa (25/06/2013) sekitar pukul 02.30 WITA. Tepatnya terjadi di RT.1 Desa Angkinang Selatan Kec. Angkinang Kab. HSS.
Dua buah hangus terbakar. Yakni rumah milik H Tarmiji (65) dan Imah (50). Sementara dua rumah lainnya milik Ida (33) dan Murjani (55) hanya terbakar dibeberapa bagian saja.
Kebakaran diduga akibat konsleting listrik di rumah H Tarmiji. Peristiwa ini cukup membuat Imah yang tinggal bersama cucunya, Juharatul Maknun (11) kelabakan. Rumah yang didiami sekarang tinggal arang. “ Tak ada yang bisa diselamatkan kecuali sebuah sepeda dan pakaian dibadan,” ujar Imah.
Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini namun kerugian dialami korban berupa kehilangan harta benda.
Kobaran api begitu cepat membesar. Dalam hitungan puluhan menit dua rumah ludes. Warga bahu-membahu membantu mengatasi kebakaran tersebut. Membantu mengeluarkan barang-barang dari rumah yang terbakar. Untung saja mobil BPK satu persatu berdatangan membantu memadamkan api.,
Paginya warga menggelar bapintaan di jalan raya untuk meringankan beban penderitaan korban.
Sementara pada pukul 12.00 WITA Bupati dan Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan H Achmad Fikry dan H Ardiansyah langsung mengunjungi korban untuk memberi bantuan. “ Semoga korban tabah menghadapi musibah ini,” ujar Bupati HSS pada kesempatan tersebut. (akhmad husaini)
Kandangan, 25-06-2013
Tidak ada komentar:
Posting Komentar