Sabtu, 07 Mei 2011

LEBIH DEKAT DENGAN MTsN ANGKINANG



Minggu, 8 Mei 2011

Melahirkan Ribuan Alumni

Menyiapkan generasi masa depan yang terbaik melalui proses pendidikan sepanjang hidup bagi putra-putri terus berlanjut dalam tuntutan rasional.

Pendidikan merupakan investasi kehidupan manusia yang paling berharga. Pendidikan yang diharapkan melahirkan kepribadian muslim yang bertaqwa, berakhlak mulia, dan menumbuhkembangkan kreativitas dan kecakapan hidup. Madrasah Tsanawiyah Negeri Angkinang sebagai bagian komponen bangsa berperan serta dalam penyiapan sumber daya manusia yang dicita-citakan.

MTsN Angkinang adalah sekolah lanjutan pertama yang berciri khas keagamaan berlokasi strategis di Kecamatan Angkinang Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Terletak di tepi jalan trans Kalimantan. Mudah dijangkau dari berbagai arah. Merupakan satu-satunya MTsN di Kabupaten HSS yang lokasinya berada di tepi jalan raya Kandangan - Banjarmasin. Berjarak sekitar 7,5 Km dari kota Kandangan, ibukota Kabupaten HSS.

MTsN Angkinang telah melahirkan ribuan alumni yang telah berkiprah di masyarakat. Madrasah yang mengintregasikan muatan kurikulum nasional dan lokal dalam proses pembelajaran disertai pilihan berbagai ekstra kurikuler sebagai pengembangan kepribadian siswa dan dibina oleh dewan guru dan karyawan yang amanah.

Kegiatan ekstra kurikuler mampu mengembangkan bakat, kompetesi, dan kebiasaan positif dalam kehidupan sehari-hari bagi siswa MTsN Angkinang.

Kegiatn ekstra kurikuler di MTsN Angkinang : Burdah, Maulid Al Habsyi, Pramuka, dll. Burdah setiap hari Rabu. Habsyi hari Kamis. Pembacaan surah Yasin hari Jum'at. Pramuka sore Jum'at. Sekolah ini juga menerbitkan Buletin RIAK yang dikelola Perpustakaan Darul Fikri. Buletin ini dikhususkan bagi siswa untuk menyalurkan bakatnya dalam karya tulis. Seperti puisi, cerpen, kartun, dsb.

Suasana belajar yang nyaman dan tenang kian lengkap dengan fasilitas yang dimiliki MTsN Angkinang guna mendongkrak prestasi dan bakat siswa didiknya. Baik dibidang akademis maupun non akademis.

Fasilitas itu antara lain : Lapangan Olahraga, Laboratorium Bahasa, Laboratorium IPA, Mushala, dan ruang belajar.

MTsN Angkinang juga memiliki perpustakaan yang diberi nama Perpustakaan Darul Fikri. Perpustakaan ini memiliki koleksi buku yang lengkap dan ruangan yang cukup luas. Membuat siswa yang berkunjung makin betah berada disana.

Dalam kurun waktu beberapa tahun ini MTsN Angkinang telah meraih berbagai prestasi. Ini dapat dilihat dari banyaknya piala / tropi yang menghiasi ruang tamu kepala sekolah. Prestasi itu antara lain :

1. Tahun 1989 Juara I Lomba UKS Tingkat Provinsi Kalsel
2. Terbaik III Olimpiade Matematika Tingkat MTsN Angkinang se Kabupaten HSS
3. Juara I Wide Game Bersemarak
4. Juara Umum Gelar IMTAQ Pelajar dalam rangka Hari Jadi Kabupaten HSS
5. Juara I Mushabaqah Al Barjanzi Tingkat Kabupaten HSS
6. Juara III Lomba Baca Puisi SMP / Sederajat se Kabupaten HSS
7. Juara III Lomba Seni Tari dalam rangka Hari Jadi Kabupaten HSS


1 komentar:

  1. umpat bailang...mantap....kita alumni MTsN Angkinang jua....

    BalasHapus

Aktivitas Selama di Aceh

 Sabtu, 23 November 2024 Dari Diary Akhmad Husaini, Ahad (21/08/2022)  Semua akan abadi setelah diposting Dugal ke blog pribadi, tentu denga...