Rabu, 09 Maret 2016

Menikmati Bakso Birayang

Kamis, 10 Maret 2016


Sebuah warung makanan sederhana yang ada di Birayang, Kecamatan Batang Alai Selatan (BAS), Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) selalu menjadi tujuan bila kami bajalanan ke Barabai. Seperti yang dilakukan pada Sabtu (05/03/2016) sore. Kami berempat, yakni saya, Amud, Rizal, dan Nasar atau biasa disapa dengan Arab.

Setelah memarkir sepeda motor kami masuk ke dalam warung. Menuju meja lesehan yang tersedia. Kami memesan makanan. Saling berbeda apa yang dipesan. Saya memesan bakso, Rizal dan Arab memesan mie kuah, sedang Amud nasi goreng.

Sudah beberapa kali kami datang ke warung tersebut. Pemilik sekaligus pengelolanya berasal dari Jawa. Laki-laki masih muda. Mungkin ada hubungan keluarga.

Harganya cukup terjangkau. Kalau minumnya kami biasa memesan teh es. Ada beberapa ratus meter jaraknya dari Pasar Birayang. Disamping warung terdapat persawahan. Cukup indah dan segar saat berada disana. Mungkin itu salah satu alasan saya selalu menjadikannya sebagai tempat tujuan paling utama bila ke Barabai. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berebut Uang dan Kembang di Langgar Al Kautsar Malam Sabtu

 Sabtu, 21 September 2024 Berebut uang kertas dan kembang barenteng yang tergantung di dalam Langgar Al Kautsar, yang ada di RT 1 Desa Angki...