Jumat, 11 Maret 2016

Menunjang Kelancaran Proses Pendidikan di MTsN Angkinang

Sabtu, 12 Maret 2016




Kalau selama ini perasaan was-was kerap muncul bila melintasi jembatan menuju Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS). Sekarang hal itu tak berlaku lagi, karena sudah diperbaiki dan bisa dipergunakan pada Jum’at (10/03/2016).

Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) MTsN Angkinang Abdurrahman menyampaikan pihak madrasah mengupayakan perbaikan jembatan dengan mendatangkan tukang bangunan. Setelah beberapa hari para tukang bekerja, sekarang komponen MTsN Angkinang, baik itu guru maupun siswa merasa nyaman bila melintasinya. “Dulu muncul ketidaknyamanan, karena banyak paku dan baut jembatan yang lepas,” ungkap Abdurrahman.

Menurut Abdurrahman, selain itu sebelumnya juga bagian jembatan ada yang bolong dan patah, bila dilewati akan terdengar suara bergetar. Bahkan pernah ada kaki seorang siswa yang terjepit di jembatan tersebut. “Jadi perbaikan ini merupakan usaha terbaik untuk menunjang kelancaran proses pendidikan di MTsN Angkinang ,” ujar Abdurrahman.

Ditambahkan Abdurrahman,  jembatan tersebut selain digunakan bagi komponen madrasah juga bagi warga sekitar karena merupakan satu-satunya sarana bagi warga menuju tempat tinggal maupun menuju lahan persawahan, tempat warga beraktivitas sehar-hari. “Jadi perbaikan ini tidak hanya bermanfaat bagi komponen madrasah tapi juga untuk warga RT 3 Desa Angkinang Selatan,” ujar Abdurrahman.

Seorang warga RT 3 Desa Angkinang Selatan, Kusasi mengaku senang dan gembira jembatan MTsN Angkinang diperbaiki. Sehingga tidak ada lagi rasa tidak nyaman saat melintasinya. Warga ikut merasakan kelancaran dalam beraktivitas. “Kami berterima kasih kepada pihak MTsN Angkinang yang berinisiatif memperbaikinya,” ujar Kusasi. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Saling Mengenalkan Diri Saat Matsama Tahun 2024 di MTsN 3 HSS

 Rabu, 27 November 2024 Saling mengenalkan diri saat kegiatan Matsama (Masa Taaruf Siswa Madrasah) Tahun Pelajaran 2024/2025 di Madrasah Tsa...