Kamis, 15 Desember 2016

Berharap Hujan Tak Turun Selama MTQ

Kamis, 15 Desember 2016




Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional Tingkat Provinsi  Kalimantan Selatan ke XXIX Tahun 2016 di Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) akan dibuka secara resmi oleh Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor, di panggung utama Lapangan Dwi Warna Barabai, Jum’at (16/12/2016) malam.

Namun gegap gempita pelaksanaan sudah sangat terasa. Kamis (15/12/2016) sejak pagi hingga sore, para kafilah sudah berdatangan ke kota Apam dan tinggal di penginapan masing-masing yang sudah ditentukan. Warga HST pun turut merasakan gempita pelaksanaan MTQ ini.

Seorang warga HST, Ahmad Hariadi yang dimintai komentarnya seputar pelaksanaan MTQ tingkat provinsi di daerahnya, mengaku sangat senang dan bangga. “Ini sebuah kehormatan daerah, mudahan terlaksana dengan baik dan lancar,” ujar Hariadi.

Hariadi berharap seluruh rangkaian kegiatan sejak pembukaan hingga penutupan, semuanya berjalan sesuai dengan harapan.

“Mudahan saja hujan tidak turun selama kegiatan berlangsung, sehingga MTQ kali ini dapat memberikan pengalaman berkesan bagi seluruh unsur, baik itu panitia pelaksana, peserta dan warga HST,” ujar Hariadi. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Nongkrong di Sekitaran Teras Stadion 2 Desember Ganda Kandangan HSS

 Sabtu, 22 November 2025 Nongkrong di sekitaran teras Stadion 2 Desember Ganda Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, pada hari Sabtu (04...