Senin, 26 Desember 2016

Walaupun Libur, TU Tetap Hadir

Selasa, 27 Desember 2016





Meski para guru dan siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), sedang libur Semester I / Ganjil Tahun Pelajaran 2016/2017, tapi bagian Tata Usaha (TU) tetap hadir ke madrasah, seperti terlihat Selasa (27/12/2016).

Tampak hadir Kepala Madrasah, Gazali, S.Ag, M.Pd.I, Kepala TU Hj Fahriani dan seluruh staf TU madrasah yang terletak di Jalan A Yani Km 7,5 Angkinang Selatan, Kecamatan Angkinang, Kabupaten HSS itu.

Kamad Gazali menyampaikan kehadiran bagian TU MTsN Angkinang untuk menjalankan tugas keseharian masing-masing. “Sebagai dapurnya sebuah madrasah, TU sangat vital menunjang kesuksesan dan kelancaran pendidikan,” ujar Gazali.

Gazali mengatakan , walaupun sedang libur Semester I, mereka tetap hadir, urusan administrasi dan keuangan madrasah, apalagi menjelang akhir tahun, tugas berat dibebankan kepada bagian keuangan. “Laporan keuangan ke KPPN Barabai harus lancar dilakukan tepat waktu,” kata Gazali.

Kepala TU MTsN Angknang Hj Fahriani menambahkan, semua tugas harus dijalankan dengan sepenuh kejujuran dan keikhlasan, dimana disaat guru dan siswa sedang libur, bagian TU selalu hadir di tempat kerja, seperti hari-hari biasanya. “Ini semua untuk menunjang keberlangsungan pendidikan di madrasah yang berjuluk Rindang Bersinar ini,” ujar Hj Fahriani. (akhmad husaini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Suasana di Depan Rumah yang Ada di Desa Angkinang Selatan Sabtu Pagi

 Sabtu, 5 April 2025 Suasana dan kondisi bagian depan rumah saya, berupa palatar dan halaman, yang ada di sekitaran RT 1 Desa Angkinang Sel...