Rabu, 08 Oktober 2014

Peraturan Pertandingan School Meeting Tahun 2014 se Kabupaten HSS

Rabu, 8 Oktober 2014


>Tarik Tambang
Peserta adalah pelajar SMA/SMK/MA se Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) dengan dibuktikan kartu pelajar. Setiap sekolah hanya mengirimkan 1 regu putera dan 1 regu puteri. Setiap regu terdiri dari 5 orang putera dan 5 orang puteri dari satu sekolah dengan membawa surat rekomendasi dari kepala sekolah masing-masing. Pemenang I, II dan III pada masing-masing kategori akan mendapatkan piagam penghargaan, tropi dan uang pembinaan.

>Lomba Bakiak / Terompah Panjang
Peserta adalah pelajar SMA/SMK/MA dengan dibuktikan kartu pelajar. Setiap sekolah hanya mengirimkkan 1 regu putera dan 1 regu puteri. Setiap regu terdiri dari 5 orang putera dan 5 orang puteri dari satu sekolah dengan membawa surat rekomendasi dari kepala sekolah masing-masing. Pemenang I, II dan III pada masing-masing kategori akan mendapatkan piagam penghargaan, tropi dan uang pembinaan.

>Enggrang
Peserta adalah pelajar SMA/SMK/MA dengan dibuktikan kartu pelajar dan membawa surat rekomendasi kepala sekolah masing-masing. Setiap sekolah hanya mengirimkan 2 orang putera dan 2 orang puteri. Pemenang I, II dan III pada masing-masing kategori akan mendapatkan piagam penghargaan, tropi dan uang pembinaan.

Koordinator Lomba Olahraga Tradisional
Iberamsyah (HP : 081253513955) dan M Noor Hanafiah (HP : 085249460366)

>Basket
Peserta adalah pelajar SMA/SMK/MA se Kabupaten HSS dengan dibuktikan kartu pelajar dan membawa surat rekomendasi kepala sekolah masing - masing serta dilengkapi dengan copy akte kelahiran. Setiap sekolah hanya mengirimkan 1 regu putera dan 1 regu puteri. Setiap regu terdiri dari 12 orang putera dan 12 orang puteri. Peraturan pertandingan mengacu pada peraturan Perbasi / FIBA 2010. Pemenang I, II dan III pada masing-masing kategori akan mendapatkan piagam penghargaan, tropi dan uang pembinaan.

Koordinator Pertandingan Basket
A Barlian (HP : 081250050450) dan M Noor Chairi (HP : 082153545414)

>Sepak Takraw
Peserta adalah pelajar SD/SMP/SMA sederajat se Kabupaten HSS dengan dibuktikan kartu pelajar dan membawa surat rekomendasi dari kepala sekolah masing-masing serta copy akte kelahiran. Setiap sekolah maksimal mengirimkan 3 regu putera dan 3 regu puteri. Setiap regu terdiri dari 3 - 5 orang peserta. Nomor yang dipertandingkan adalah nomor regu putera dan nomor regu puteri tingkat SD sederajat, SMP sederajat dan SMA sederajat. Pemenang I, II dan III pada masing-masing kategori akan mendapatkan piagam penghargaan, tropi dan uang pembinaan.

Koordinator Pertandingan Sepak Takraw
Mudianur (HP : 085249309953)

>Futsal
Peserta adalah pelajar SD/SMP/SMA sederajat se Kabupaten HSS. Setiap sekolah mengirimkan minimal 1 tim dari sekolah masing-masing dengan membawa surat rekomendasi dari kepala sekolah. Setiap tim terdiri dari 8 orang. Pemenang I, II dan III pada masing-masing kategori akan mendapatkan piagam penghargaan, tropi, dan uang pembinaan.

Koordinator Pertandingan Futsal
Abdul Hakim Syamsi (HP : 08125018375)

>Bola Voli
Peserta adalah pelajar SMA/SMK/MA se Kabupaten HSS dengan dibuktikan kartu pelajar dan membawa surat rekomendasi kepala sekolah masing-masing serta dilengkapi dengan copy akte kelahiran. Setiap sekolah mengirimkan 1 regu putera dan 1 regu puteri. Setiap regu terdiri dari 12 orang putera dan 12 orang puteri. Pemenang I, II dan III pada masing-masing kategori akan mendapatkan piagam penghargaan, tropi dan uang pembinaan.

Koordinator Pertandingan Bola Voli
Supriansyah (HP : 082155663522)

>Festival Band
Peserta adalah pelajar SMA/SMK/MA se Kabupaten HSS dengan dibuktikan kartu pelajar dan membawa surat rekomendasi kepala sekolah masing-masing. Setiap sekolah minimal mengirimkan 1 (satu) kelompok band, setiap kelompok terdiri 5 orang peserta yang terdiri dari peserta putera, peserta puteri maupun peserta putera-puteri. Membawakan 1 lagu wajib (jingle Bank Kalsel) dan 1 lagu pilihan (lagu bebas). Kriteria penilaian terdiri dari aransemen, harmonisasi, penghayatan lagu dan perfomens. Pemenang I, II dan III pada masing-masing kategori akan mendapatkan piagam penghargaan, tropi dan uang pembinaan.

>Lomba Nyanyi Solo
Peserta adalah pelajar SMP/MTs sederajat se Kabupaten HSS dengan dibuktikan kartu pelajar dan mebawa surat rekomendasi kepala sekolah masing-masing. Setiap sekolah minimal mengirimkan 2 orang baik putera maupun puteri. Setiap peserta membawakan 1 lagu wajib (jingle Bank Kalsel) dan 1 lagu pilihan (Lamang Kandangan, Dodol Kandangan, Batu Bini, Wisata HSS, Umbak Kandihin, Loksado dan Bapasrah Diri). Kriteria penilaian terdiri dari materi suara, teknis, harmonisasi, penghayatan lagu dan penampilan. Pemenang I, II dan III pada masing-masing kategori akan mendapatkan piagam penghargaan, tropi dan uang pembinaan.

Koordinator Lomba Seni
Esti Praba (HP : 082151348190)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Puisi AHU : Watak Simbol Intonasi Perangai Jingga

 Jumat, 22 Maret 2024 Cerita guramang alasan manis kian sinis watak simbolis kehendak penawar lara senarai kehendak intim suara nurani ego k...